Asiapelago.com // Lembang – Peserta Didik Sespimma Polri Angkatan ke 71, laksanakan bhakti masyarakat di Masjid Agung dan Alun – Alun kota Lembang. Pada kesempatan ini Serdik Sespimma Polri Angkatan ke 71 bersama-sama lakukan manajemen kebersihan pada area Masjid agar tetap bersih dan nyaman untuk digunakan masyarakat dan juga Alun-alun kota Lembang juga sekitarnya, 29/05/2024
Peserta didik Sespimma Polri Angkatan ke 71, Serdik Immanuel Simamora, S.H., M.H., mengatakan, “Kegiatan ini sebagai wujud peduli Serdik Sespimma Angkatan ke 71 kepada masyarakat kota Lembang. Semoga alun – alun ini menjadi bersih dan bermanfaat bagi warga kota Lembang”.
Selain itu, Serdik Sespimma Polri Angkatan ke 71 menyerahkan berbagai alat kebersihan kepada Pengurus dan Petugas Kebersihan Alun alun Lembang.
“Selain Masjid, kami juga melaksanakan manajeman kebersihan disekitar alun-alun kota Lembang. Yang mana kota Lembang merupakan kota wisata, kami Serdik Sespimma Polri bertanggung jawab menjaga kebersihan kota Lembang”, tambah Peserta didik Sespimma Polri Angkatan ke-71 Ida Lismawati, S.H.
Kegiatan ini juga sebagai literasi kepemimpinan dan Bhakti Masyarakat persembahan Peserta Didik Sespimma Polri Angkatan ke 71 T.A. 2024.
(Juna)
Komentar