Asiapelago.com//Jambi – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke 79 Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota Jambi menyuguhkan pagelaran Seni budaya Indonesia Kuda Kepang Tunas Karya yang sangat menghibur untuk warga Kota Jambi.
Acara digelar dihalaman Kantor Sekretariat MPC Kota Jambi Markas Pemuda Pancasila di Kecamatan Pasar Kota Jambi pada Rabu malam 28 Agustus 2024.
Dihadiri oleh PJ walikota yang mewakili, Camat Pasar, Kapolsek Pasar Kota Jambi, Danramil, Ketua RT setempat dan seluruh anggota Ormas Pemuda Pancasila MPC Kota Jambi serta para tamu undangan hingga para penonton yang datang memadati halaman Kantor Sekretariat MPC Pemuda Pancasila Kota Jambi.

Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Jambi Erwin menyampaikan, acara yang diadakan bertujuan untuk memeriahkan hari Kemerdekaan RI dan sebagai bentuk perwujudan dari rasa Cinta terhadap bangsa dan Negara kita.
” Khususnya kota Jambi, agar kita bisa tetap merdeka dan Jaya, Karena itulah yang dapat kita rasakan dan kita banggakan di saat hari ini,” Ucap Erwin.
Diakhir penyampaiannya Erwin mengucapkan rasa terima kasih nya kepada semua pihak atas segala bentuk support dan bantuannya hingga kegiatan ini bisa terealisasikan.
Acara berjalan begitu meriah, dengan menampilkan ragam tarian tarian dari budaya Indonesia yang sangat menghibur bagi semua yang menyaksikan pertunjukan, semua berjalan lancar hingga akhir acara, kondisi aman tertib dan kondusif.
(JN)
Komentar